Prediksi Saint Etienne vs PSG 30 Maret 2025
Prediksi Saint Etienne vs PSG 30 Maret 2025
PREDIKSI SPANISH LA LIGA – Saint Etienne dan PSG akan bertemu di Stade Geoffroy-Guichard pada pekan ke-27 Ligue 1 2024/2025. Pertandingan Liga Prancis antara Saint Etienne vs PSG ini dijadwalkan kick-off Minggu, 30 Maret 2025, jam 01.00 WIB.
PSG belum terkalahkan di Ligue 1 musim ini. Sekarang, mereka memimpin klasemen dengan 68 poin (M21 S5 K0), unggul 19 poin atas Marseille yang menghuni posisi dua. Sementara itu, Saint Etienne masih terjebak di zona degradasi, tepatnya di peringkat 17, dengan 20 poin (M5 S5 K15).
Pada laga terakhir sebelum jeda internasional, Saint Etienne tak bisa menuntaskan pertandingan mereka. Laga tandang melawan Montpellier dihentikan di menit 62 setelah suporter tuan rumah melempar flare ke lapangan dan beberapa bagian tribune terbakar. Waktu itu, Saint Etienne dalam posisi unggul 2-0 berkat dua gol Lucas Stassin.
Pada pekan yang sama, PSG terlalu tangguh bagi Marseille. PSG mengalahkan lawannya itu dengan skor 3-1 di Parc des Princes.
PSG selalu menang dalam tujuh laga terkini di Ligue 1. Mereka juga selalu menang dalam enam laga tandang terakhir di kompetisi ini.
Sebaliknya, tanpa menyertakan laga kontra Montpellier yang belum tuntas, Saint Etienne tanap kemenangan sembilan laga terakhir di Ligue 1. Mereka empat kali seri dan lima kali kalah.
Dalam empat laga kandang terkini di kompetisi ini, Saint Etienne seri 1-1 vs Nantes, kalaj 0-2 vs Rennes, seri 3-3 vs Angers, dan kalah 1-3 vs Nice.
Pada pertemuan pertama musim ini, pada pekan ke-17, PSG menang tipis atas Saint Etienne di Parc des Princes. PSG unggul 2-0 lewat sepasang gol Ousmane Dembele menit 13 dan 23 (penalti), sedangkan Saint Etienne menipiskan selisih skor melalui gol Zuriko Davitashvili menit 64.
PSG selalu menang dan selalu mencetak minimal 2 gol dalam empat laga terakhir kontra Saint Etienne. Tren apik itu sepertinya bakal berlanjut di Stade Geoffroy-Guichard nanti.
Head to Head dan Prediksi Skor Saint Etienne vs PSG
5 pertemuan terakhir
13/01/25 PSG 2-1 Saint Etienne (Ligue 1)
27/02/22 PSG 3-1 Saint Etienne (Ligue 1)
28/11/21 Saint Etienne 1-3 PSG (Ligue 1)
18/04/21 PSG 3-2 Saint Etienne (Ligue 1)
07/01/21 Saint Etienne 1-1 PSG (Ligue 1).
5 pertandingan terakhir Saint Etienne (K-S-K-S-M)
15/02/25 Marseille 5-1 Saint Etienne (Ligue 1)
23/02/25 Saint Etienne 3-3 Angers (Ligue 1)
01/03/25 Saint Etienne 1-3 Nice (Ligue 1)
09/03/25 Le Havre 1-1 Saint Etienne (Ligue 1)
16/03/25 Montpellier 0-2 Saint Etienne (Ligue 1)*
*: Pertandingan dihentikan di menit 62 akibat insiden flare ketika Saint Etienne sudah unggul 2-0
5 pertandingan terakhir PSG (M-K-M-M-M)
02/03/25 PSG 4-1 Lille (Ligue 1)
06/03/25 PSG 0-1 Liverpool (Liga Champions)
08/03/25 Rennes 1-4 PSG (Ligue 1)
12/03/25 Liverpool 0-1 P PSG (Liga Champions)
17/03/25 PSG 3-1 Marseille (Ligue 1).
Prediksi skor akhir: Saint Etienne 1-3 PSG.